Sebanyak 592 Paket Bantuan Logistik Panitia Natal Disalurkan Kepada Warga Terdampak Banjir Di Kecamatan Siberut Utara.

Pilot 5
0

Serah Terima Paket Sembako oleh Forkopimcam dan Pemuka Agama Kepada Kepala desa terdampak banjir tahun 2025. 
Foto : Istimewa

Sikabaluan Canangnews,Sebanyak 592 logistik dalam bentuk paket Panitia Natal Oikumene bantuan dari Kementrian Sosial diserahterimakan pada hari ini Kamis 29/01/26.


Serah terima paket dilakukan langsung oleh Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan Forkopimcam beserta pemuka agama secara langsung kepada desa yang terkena bencana banjir yang terjadi tahun 2025 yang berlangsung di teras kantor Kecamatan Siberut Utara.

Sembako tersebut dapat diberikan kepada korban banjir berdasarkan hasil input data Kecamatan Siberut Utara dan desa setempat yang turun ke lapangan.

Adapun desa yang masuk dalam data penerima sembako banjir diantaranya Desa Muara Sikabaluan dengan jumlah paket sebanyak 25,Desa Monganpoula sebanyak 230 paket,Desa Malancan sebanyak 186 paket,Desa Sotboyak sebanyak 131 paket dan Desa Bojakan sebanyak 20 paket dengan total keseluruhan 592 paket bantuan sosial.(JS)


Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(50)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top