Jelang Lebaran, Harga Hati Sapi di Agam Naik

0


 

Agam, -Memasuki H-3 hari raya Idul Fitri 1442 hijriah, harga hati sapi di pasar tradisional Kabupaten Agam melonjak naik sebesar Rp70 ribu per kilogram.

Kondisi ini diketahui ketika tim Disperindagkop dan UKM Agam melakukan pantauan harga kebutuhan pokok di pasar tradisional Lubuk Basung, Minggu (9/5).

“Dari pantauan kita, harga hati naik dari Rp130 ribu per kilogram jadi Rp200 ribu per kilogram,” ungkap Bupati Agam, Andri Warman melalui Kabid Perdagangan Disperindagkop dan UKM Agam, Nelfia Fauzana, Senin (10/5).

Menurutnya, kenaikan harga terjadi akibat tingginya permintaan dari masyarakat faktor memasuki hari raya Idul Fitri. Biasanya setelah lebaran harga sudah kembali stabil.

“Sedangkan informasi yang kita terima dari Dinas Pertanian stok mencukupi, karena ini bukan barang bersubsidi maka kita tidak bisa mematok harga. Atasi hal ini ya kita harus operasi pasar,” tukasnya.

Selain hati, katanya, harga daging sapi murni juga meningkat dari Rp130 ribu per kilogram jadi Rp140 ribu per kilogram, cabai rawit dari Rp30 ribu per kilogram jadi Rp35 ribu per kilogram, buncis dari Rp10 ribu per kilogram jadi Rp15 ribu per kilogram, minyak curah dari Rp14 ribu per kilogram jadi Rp15 ribu per kilogram.

Sedangkan harga kebutuhan pokok yang turun, terangnya yaitu bawang putih dari Rp30 ribu per kilogram jadi Rp28 ribu per kilogram, tomat dari Rp12 ribu per kilogram jadi Rp10 ribu per kilogram.

“Sementara harga kebutuhan pokok lainnya masih terpantau stabil,” sebut Nelfia. (*)

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top