Covid-19: Layanan Pengaduan Pasyarakat Padang Pariaman, Banjir Pertanyaan

1

Parikmalintang, CanangNews – Sampai tengah malam, Sabtu (16/5/2020),  Tim Komunikasi Satuan Gugus Tugas Percepatan Pencegahan dan Penanganan Corona Virus Disease 2019 (Satgas Covid-19) dan Tim Dampak Sosial  Kabupaten Padang Pariaman masih terus dihujani berbagai pertanyaan, baik seputar jaringan pengamanan sosial (JPS), bantuan langsung tunai (BLT) maupun pertanyaan lainnya, bahkan yang tidak ada hubungannya dengan covid-19. 

Pertanyaan demi pertanyaan masuk melalui website: www. covid19.padangpariamankab.go.id serta saluran WhatsApp Dinas Sosial dan WhatsApp Humas. 

Ketua Tim Komunikasi Satgas Covid-19 Zahirman mengatakan, tidak semua pertanyaan bisa dijawab langsung karena butuh koordinasi dengan berbagai pihak terkait. 

Kabid Pemberdayaan Fakir Miskin pada Dinas Sosial Mardi S Sos M.Ec.Dev dan Kasubag Protokol Baiq Nila Ulfaini S Sos MAP sebagai pengelola WhatsApp yang dihubungi secara terpusah mengatakan, sampai Pukul 23.30 WIB masih melayani berbagai pertanyaan. 

Keduanya menjelaskan, kadang pertanyaan yang diajukan masyarakat hanya uji-uji saja. Bahkan ada yang berupa ujaran yang tidak pantas. "Namun, sebagai pengelola layanan kita memang dituntut sabar dan berpikiran positif," ujar Mardi dan Nila hampir senada.  (R/ZT)


Posting Komentar

1Komentar
  1. Orang tua saya sama sekali belum ada menerima bantuan sembako tau blt 600 rb per kk,begitu pula sepupu saya and masih banyak yg tak tersentuh. Mohon penjelasan nya bapak/ibu yg bersangkutan,alamat saya

    Simpang limun/lembak pasang
    Nagari.pilubang
    Kecamatan.sungai limau
    Kab.padang/pariaman

    BalasHapus
Posting Komentar

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top