Wujud Gelorakan "Ayo Ke Agam", Masyarakat Sonsang Gelar Pancing Wisata

0

AGAM, CanangNews--Pariwisata Kabupaten Agam terus menggeliat. Masyarakat Jorong Sonsang, Nagari Koto Tangah, Kecamatan Tilatang Kamang, menggelar pancing wisata, Minggu (19/1) di Objek Wisata Tirta Sari.
Acara yang dihadiri oleh Camat Tilatang Kamang, Ade Harlien, itu mendapat respon positif dari masyarakat setempat.
“Kegiatan ini sebagai wujud masyarakat dalam rangka menggelorakan Ayo ke Agam,” ujar Camat Ade Harlien saat dikonfirmasi via ponsel.
Ia mengatakan, peserta berjumlah 536 orang. Mereka datang dari berbagai daerah ditemani oleh anak dan istri.
Kemudian, dana yang terkumpul dari hasil sumbangan yang dijalankan, nantinya akan dimanfaatkan untuk pembangunan Masjid Istiqamah untuk menyantuni anak yatim serta membantu kelancaran Objek Wisata Tirta Sari.
“Kita berharap melalui mancing mania ini tidak hanya sebatas menyalurkan hobi, tapi sebagai ajang mempromosikan objek wisata,” terangnya.
Kegiatan itu juga dihadiri oleh Kapolsek, AKP Lirman dan Wali Nagari Koto Tangah, Amrizal Gunawan Dt. Maruhun Basa. (BJR) 

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top