Wako Erman Safar Gelar Lomba Konten Kreatif Sahur Ramadhan

Nasrun
0


Lomba konten kreatif bagi pemuda pemudi dalam bulan ramadhan / foto, siluet


BUKITTIGGI. Canangnews– Senin (18/3/2024) Erman Safar, yang akrab disapa Bang Wako, mengumumkan lomba konten kreatif berupa video aksi membangunkan warga saat sahur Ramadhan 1445 H/2024 M.


Lomba ini bertujuan untuk menyalurkan minat dan bakat pemuda-pemudi Bukittinggi dalam membangunkan masyarakat untuk bersahur serta memeriahkan Bulan Suci Ramadhan.


“Dalam kompetisi ini, kami mengajak para generasi muda untuk mengekspresikan ide-ide kreatif dan inovatif seputar kegiatan Sahur Ramadhan,” ungkapnya.


Erman Safar juga memberikan apresiasi pada pemilik konten kreatif yang selalu menghadirkan kegiatan positif di media sosial. Lomba ini akan memilih tiga pemenang dengan hadiah masing-masing Rp5 juta, Rp3 juta, dan Rp2 juta.



Syaratnya, peserta harus memposting video dengan minimal peserta aksi sahur sebanyak 15 orang ke akun pribadi Erman Safar untuk bisa dinilai oleh banyak warga internet.


Inisiatif lomba Sahur Ramadhan ini mendapat sambutan positif dari pengguna media sosial di Kota Bukittinggi dan netizen Sumatera Barat. Bahkan, komunitas seni juara lomba tingkat nasional, Darak Badarak asal Pariaman, juga turut mendukung inisiatif lomba tersebut.



Dengan dukungan positif dari berbagai pihak, lomba konten kreatif “Sahur Ramadhan” yang digagas oleh Erman Safar ini diharapkan dapat menginspirasi dan memotivasi generasi muda untuk berkontribusi dalam membangun kehidupan beragama dan sosial masyarakat.


(KH)

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(50)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top