Warga Patonggan Inhu Riau Bawa Sabu Di Ringkus Polisi

Rolijan
0
          Poto Pelaku Pemilik Sabu Sabu


Indragri Hulu Riau - Unit Reskrim Polsek Kelayang meringkus seorang laki-laki berinisial RM (41) warga Desa Petonggan Kecamatan Rakit Kulim yang kedapatan menyimpan Narkoba diduga jenis sabu-sabu.


RM, diamankan disebuah warung, Desa Talang Perigi Kecamatan Rakit Kulim, Selasa 28 September 2021 pukul 21.00 WIB.


Dari tangan (RM) tim mengamankan 1 kotak rokok berisi 1 paket sabu-sabu siap pakai seberat 0.38 gram.


Benar, tadi malam Polsek Kelayang berhasil mengungkap kasus peredaran narkoba di Desa Talang Perigi," kata Kapolres Inhu AKBP Bachtiar Alponso S.I.K, M.Si melalui PS Paur Humas Polres Inhu Aipda Misran, Rabu 29 September 2021 siang.


Kronologis penangkapan, lanjut Misran, Selasa 28 September 2021 pukul 19.00 WIB, Kapolsek Kelayang AKP Osben Samosir SH, dapat informasi dari masyarakat bahwa di sebuah warung di Desa Talang Perigi Kecamatan Rakit Kulim akan ada transaksi sabu-sabu.


Quick respond, Kapolsek mengintruksi kan anggota unit Reskrim untuk melaku kan penyelidikan. Setelah perjalanan beberapa jam menuju Tempat Kejadian Perkara (TKP), tim melakukan penyelidik kan dan pengintaian disekitar warung.


Benar saja, sekitar pukul 21.00 WIB, tim melihat seorang laki-laki yang tidak dikenal dengan gerak gerik sangat mencurigakan sedang duduk diwarung, namun ketika tim mendekat, laki-laki itu seperti membuang benda ke tanah, untung saja sempat dilihat oleh tim.


Laki-laki yang mengaku berinisial RM alias Ucok diamankan, benda yang dibuang Inisial (RM) ternyata kotak rokok berisi 1 paket sabu-sabu siap edar dan siap pakai, selanjutnya ( RM ) digelandang ke Mapolsek Kelayang untuk proses selanjutnya.


"Kuat dugaan, masih ada tersangka lain yang terlibat dalam kasus narkoba ini, hingga sekarang Polsek Kelayang terus melakukan pengembangan," pungkas Misran."( M.e.Samosir )


Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top