Padang, CanangNews – Sehari setelah dilantik sebagai Pejabat Sementara (PS) Bupati Padang Pariaman, Adib Alfikri SE MSi langsung melakukan koordinasi dengan Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekda) Jonpriadi sambil makan siang santai bersama di sela=sela waktu istirahat pembahasan anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) perubahan di Padang, Sabtu (26/9/2020).
"Semoga kegiatan yang terbengkalai bisa diselesaikan dalam rentang 71 hari kepemimpinan saya. Terkait pandemic corona virus disease 2019 (covid-19), kita dapat melibatkan forum komunikasi pimpinan daerah (forkopimda) untuk menyosialisasikan protokol covid, seperti turun langsung pada pembagian masker ke nagari-nagari maupun rumah-rumah warga," ujar Adib.
Respons itu ia kemukakan setelah mendengarkan dengan seksama penjelasan Sekdakab Jonpriadi terkait berbagai program dan kegiatan pemerintah kabupaten (pemkab) yang sudah dan sedang dilaksanakan, seperti revisi rencana tata ruang wilayah (RTRW), pembahasan anggaran yang sedang berlangsung hingga berbagai kebijakan terkait pandemi dan belum maksimalnya sosialisasi terkait protokol kesehatan covid-19.
Sebelumnya, Sekdakab Jonpriadi menyatakan kepada bupati tentang kecemasannya terkait persoalan kepatuhan terhadap protokol covid dalam pemilihan kepala daerah (pilkada), juga dalam iven besar lain yang melibatkan massa.
"Saat ini masih banyak masyarakat kita yang masih minim kesadarannya akan protokol pencegahan virus ini, terutama di tempat umum seperti kedai dan pasar. Padahal, berbagai kebijakan seperti Maklumat Kapolri, juga di level daerah seperti Peraturan Bupati (Perbup) Nomor 20 Tahun 2020 maupun Instruksi Bupati No 12 tahun 2020 tentang penghentian sementara kegiatan keramaian, sudah kita sosialisasikan kepada masyarakat. Kita juga khawatir kalau nanti kerumunan orang terjadi lagi pada saat iven besar lainnya," papar Sekdakab Jonpriadi menjelaskan.
Terkait berbagai penanganan pandemi yang memerlukan kerjasama dengan berbagai pihak dan stakeholders, terutama untuk memaksimalkan protokol covid di pilkada sekaligus perkenalan dengan pemangku kepentingan, direncanakan Senin 28 September lusa. Menurut Adib, ia akan bersilaturahmi, terutama dengan forkopimda serta dengan seluruh kepala organisasi perangkat daerah (OPD) dan camat se-Kabupaten Padang Pariaman. (BNU/ZT)