Lawan Covid-19, Pemnag Tiku Selatan Semprot Disinfektan di Fasum

0


 

Agam, -Pemerintah Nagari Tiku Selatan, Kecamatan Tanjung Mutiara melakukan penyemprotan disinfektan bersama masyarakat dan pemuda, Rabu (14/10).

Kasi Pemerintahan Kecamatan Tanjung Mutiara, Weri Ikhwan, mengatakan penyemprotan itu dimulai dari jalanan dan lorong-lorong, rumah masyarakat dan fasilitas umum.

Weri menjelaskan, tujuan penyemprotan ini untuk mencegah penyebaran Covid-19.

“Ini sudah yang ke-lima kalinya Nagari Tiku Selatan melakukan penyemprotan disinfektan. Semoga terhindar dari virus corona,” harapnya.

Weri juga mengimbau kepada masyarakat agar tetap selalu menjaga kebersihan di lingkungan masing-masing dengan menerapkan pola hidup sehat dan bersih.

Selain penyemprot disinfektan, petugas juga memberikan edukasi tentang virus corona dan pencegahannya serta sosialisasi Perda Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB). (BJR) 

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top