Buka PPGP Angkatan X, Bupati Suhatri Bur: Dapat Menghasilkan Guru-guru Berkualitas

0
Padang Pariaman, CanangNews – Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur membuka kegiatan Lokakarya Program Pendidikan Guru Penggerak (PPGP) Angkatan X (Kesepuluh) Provinsi Sumatera Barat tahun 2024 bertempat di Aula SMPN 1 Nan Sabaris, Sabtu, (23/3/2024)

Sebanyak 153 guru dari berbagai tingkat pendidikan mengikuti lokakarya yang diadakan oleh Kementrian Pendidikan sesuai dengan Permendikbud no 26 tahun 2022 tentang Pendidikan Guru Penggerak melalui Balai Guru Penggerak (BGP) Provinsi Sumbar.

Ketika memberi pengarahan, Suhatri Bur menyebutkan, program guru penggerak telah menjadi harapan bersama dalam meningkatkan kualitas pendidikan. Untuk itu, diharapkan dapat menghasilkan guru-guru berkualitas, berdedikasi dan menjadi penggerak perubahan dalam dunia pendidikan.

“Oleh karena itu, saya berharap, melalui program ini para guru dapat menciptakan proses pembelajaran yang baru serta menjadi pemimpin-pemimpin pembelajaran di satuan pendidikan masing-masing,” pintanya.

Dia melanjutkan, saat ini masalah yang dihadapi dunia pendidikan bukan lagi pada tingkat kepesertaan anak-anak dalam pendidikan, melainkan bagaimana caranya bisa memberikan pendidikan yang berkualitas.

Sebelumnya, Koordinator BGP Provinsi Sumatera Barat Firmansyah, SPd melaporkan., saat ini ada 7 kabupaten/kota yang melaksanakan lokakarya PPGP di Sumatra Barat, yakni Padang Pariaman, Kabupaten Solok, Dharmasraya, Mentawai, Limapuluh Kota, Agam dan Sijunjung.

”Kegiatan ini bertujuan untuk memenuhi proyeksi kepemimpinan guru sesuai dengan kebutuhan kabupaten/kota,” katanya lagi. ("/ZT)

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(50)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top