Pokdarkamtikmas Muara Sikabaluan Dikukuhkan Nikanor Saguruk S.Th,M.Si Katakan Ini

Sikabaluna
0


Pengukuhan Pengurus Pokdarkamtikmas Muara Sikabaluan 
Foto :Istimewa 

Sikabaluan Canangnews,Satu tahun lamanya Pengurus POKDARKAMTIKMAS Muara Sikabaluan menunggu kekuatan hukum untuk melakukan tugas sah sebagai anggota terpilih akhirnya dapat terlaksana pada hari ini.

Pengukungan serta sosialisasi hukum dipimpin langsung oleh Ketua Pokdarkamtikmas Se Kabupaten Kepulauan Mentawai di saksikan oleh Kasatbinmas Polres Kepulauan Mentawai,Porkopimca,Kasiekbang Kecamatan Siberut Utara,Anggota Koramil 01 Muara Sikabaluan,Wakil Kapolsek Muara Sikabaluan dan staf kecamatan Siberut Utara.

Dalam sambutan Ketua Pokdar Kamtikmas Daerah Kabupaten Kepulauan Mentawai Nikanor Saguruk,S.Th,M.Si mengatakan,Pengukuhan baru dapat dilaksanakan pada saat ini dikarenakan oleh beberapa hal yang menjadi penghalang terlaksananya pengukuhan,salah satunya faktor Covid 19 yang menuntut warga untuk tidak lakukan perkumpulan.

"Seharusnya pengukuhan atau penyerahan SK pada saat dibentuknya pengurus Pokdarkamtikmas di Kecamatan Siberut Utara dilaksanakan namun ada hal lain yang membatasi hal tersebut ditunda"ungkapnya pada saat di gedung pertemuan Kantor Camat Muara Sikabaluan Selasa 6/12/22.

Dirinya juga menjelaskan tugas utama bagi pengurus PokdarKamtikmas di Kecamatan Siberut Utara untuk dapat dipahami sekaligus dilaksanakan namun tidak lepas dari apa yang seharusnya menjadi tugas anggota.

"PokdarKamtikmas dibentuk dengan tujuan melakukan pengamanan ditingkat masyarakat desa yang mana ada kasus ringan untuk dapat diselesaikan secara kekeluargaan"ucapnya.

Dirinya juga menegaskan kepada beberapa anggota pengurus PokdarKamtikmas yang hadir pada saat itu untuk tidak mengambil tugas berat seperti kasus kriminal karena itu wewenangnya kepolisian setempat namun tetap ada pendampingan bukan penghakiman.

"Anggota Pokdarkamtikmas dapat melakukan tugas apabila warga melakukan pelanggaran ringan seperti halnya pencurian,masalah rumahtangga,atau kenakalan remaja namun diluar itu bukanlah tugas seorang anggota"tambahnya.

Ditempat yang sama Kasat binmas Polres Kabupaten Kepulauan Mentawai Iptu Jennedy mengatakan,Anggota Pokdar dibentuk untuk menjadi penyambung tangan bagi kepolisian untuk melakukan penindakan ringan seperti halnya pencurian uang yang tidak lebih dari dua juta ribu rupiah.

Dikatakan dia,penanganan kecil seperti itu boleh dilakukan oleh anggota Pokdar yang dibentuk namun tidak lebih dari itu serta koordinasi yang baik terhadap pihak Kecamatan dan kepolisian setempat apabila ada kasus yang perlu ditangani.

Nikanor juga menyayangkan ketidak hadiran seluruh anggota pengurus PokdarKamtikmas Siberut Utara sehingga pemaparan atau sosialisasi terkait apa yang mau disampaikan kepada anggota tidak sepenuhnya dapat didengarkan.

"Mulai dari Camat Siberut Utara,Sekretaris Kecamatan Siberut Utara beberapa anggota pengurus Pokdarkamtikmas Muara Sikabaluan tidak hadir ditempat mungkin karena saya tidak seorang anggota dewan namun hal tersebut saya dapat maklumi karena mungkin ada hal penting yang harus dikerjakan diluar sana"Terang Nikanor 

Dirinya juga menyayangkan materi yang sudah dipersiapkan untuk anggota tidak semua yang akan menerima namun meski demikian semuanya akan dipaparkan.

"Supaya kita ketahui bersama bahwa kedatangan kami di Kecamatan Siberut Utara adalah resmi sehingga patut dilaksanakan meski anggota yang hadir mayoritas peserta dari Anggota Kecamatan Siberut Utara"lanjutnya 

Dirinya berharap seluruh anggota yang akan dikukuhkan dapat bekerja dengan baik tanpa ada perintah ataupun paksaan serta dapat bersinergi dengan anggota kepolisian dan pihak Kecamatan setempat.

Diruang kegiatan Helmut Samangilailai selaku Anggota dari pengurus Pokdarkamtikmas Muara Sikabaluan mempertanyakan soal sumber anggaran untuk menunjang terlaksananya kegiatan rutin pokdar.

"Mesti harus jelas sumber biaya untuk kegiatan Pokdarkamtikmas di Siberut Utara karena yang kita perhatikan dan alami selama ini,biaya makan minum selama menangani perkara kecil kita tanggung sendiri untuk itu kami berharap supaya di perhitungkan kedepan agar pengurus tidak repot"Pukasnya.(JS)

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top