Camat Matur Tinjau Pelaksanaan Prokes di Sekolah

0


 

Agam, (Sumbar)-Camat Matur Edo Aipa Pratama kembali melakukan pemantauan terhadap kegiatan belajar tatap muka di sejumlah sekolah di wilayahnya, Senin (25/1).

“Kegiatan ini rutin kita lakukan dalam rangka pengawasan dan mengevaluasi pelaksanaan PBM sesuai protokol kesehatan Covid-19 di sekolah,” ujar camat via ponsel.

Ia menyebutkan, siang tadi pihaknya bersama Satgas Covid-19 kecamatan melakukan peninjauan ke SDN 01, SDN 04 dan SDN 08.

Pada kesempatan itu camat juga menyerahkan Kartu Identitas Anak (KIA) kepada setiap anak di sekolah itu.

Camat mengatakan, sejauh ini sekolah di wilayahnya telah melaksanakan sekolah tatap muka sesuai regulasi dari pemerintah kabupaten.

“Kita melaksanakan sesuai regulasi saja berdasarkan persetujuan orang tua murid juga,” ujarnya.

Pada kesempatan itu, ia berpesan agar guru mengontrol muridnya agar tidak berkerumun dalam setiap kegiatan di sekolah. (PN)

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(50)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top