AGAM, -Pemerintah Kabupaten Agam melalui Bappeda akan menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tahun 2020 tingkat kecamatan.
Kepala Bappeda Kabupaten Agam, Welfizar saat dikonfirmasi, Sabtu (8/2/20) di Lubuk Basung, mengatakan, kegiatan tahunan yang dikebut secara maraton itu direncanakan dilaksanakan 10 Februari sampai 13 Februari. Musrenbang kecamatan tersebut akan diikuti 16 kecamatan se-Agam dengan membentuk 4 tim.
“Target pelaksanaan Musrenbang tahun ini disesuaikan dengan aturan Mendagri yang harus selesai pertengahan Februari,” katanya.
Dikatakan Welfizar, Musrenbang kecamatan akan menghadirkan sejumlah pejabat Pemerintah Kabupaten Agam sebagai narasumber untuk merumuskan atau mensinkronkan usulan dari kecamatan.
Selain itu, soal hasil reses anggota DPRD yang sudah diparipurnakan di DPRD akan disinkronisasikan dalam musrenbang kabupaten nanti.
Oleh karena itu, ia mengharapkan saat Musrenbang nanti seluruh kecamatan mempersiapkan konsep pembangunan yang akan dibahas.
Lebih lanjut dijelaskan Welfizar, Musrenbang merupakan wadah sekaligus proses perencanaan pembangunan partisipatif dalam upaya menangkap aspirasi dan kebutuhan masyarakat sesuai situasi, kondisi dan perkembangan terkini.
Musrenbang kecamatan ini akan menjadi tahap awal penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) di tahun 2021.
“Dari Musrenbang nantinya akan berlanjut ke musrenbang tingkat kabupaten,” terangnya. (BJR)