Surabayo Optimis 2020 Jadi Nagari Definitif

0

Lubukbasung,Canangnews-----Indranova optimis tahun 2020 Surabayo menjadi nagari definitif. Saat ini pihak nagari persiapan bersama masyarakat sedang mempersiapkan segala sesuatu yang dibutuhkan untuk itu.
“Beberapa item yang menjadi persyaratan untuk defenitif sudah kita laksanakan, yang tertuang dalam Perbup Nomor 48 tahun 2017 tentang pedoman penyelenggaraan nagari persiapan,” ujar Indranova, di Lubuk Basung, Senin (30/9).
Dikatakan, setelah satu tahun berjalan sebagai nagari persiapan, sudah dilaksanakan pemilihan perangkat nagari mulai dari sekretaris sampai kaur. Mereka sudah melaksanakan tugas sesuai fungsi dan topoksinya sesuai bidang masing-masing.
Tugas yang sudah dilaksanakannya yaitu menata jumlah penduduk, aset dan lainnya yang diperlukan nagari persiapan seperti, mendata jumlah tanah yang belum bersertifikat, pendataan penyakit langka dan KK miskin.
“Saat ini kita sedang melakukan persiapan pembentukan batas nagari, yang direncanakan dimulai Oktober 2019. Kemudian pendataan jumlah jorong dan RK yang dibutuhkan,” sebutnya.
Indranova menjelaskan, batas nagari belum dilaksanakan karena nagari induk belum memiliki peta nagari yang menjadi pedoman untuk ditindaklanjuti pemerintah provinsi.
Dengan begitu, pihaknya mengharapkan dukungan masyarakat, supaya apa yang diamanahkan kepada Wali Nagari Persiapan dapat didorong bersama-sama untuk menjadikan Surabayo sebagai nagari definitif.“Kita menargetkan 2020 Surabayo sudah menjadi nagari definitif, dan saat ini kita sedang menampung aspirasi masyarakat terkait pemberdayaan potensi di Surabayo,” jelasnya.
Salah satu potensi yang digali adalah kemampuan masyarakat dibidang kesenian. Bahkan Nagari Persiapan Surabayo telah menggelar Surabayo Pop Minang Festival, sebagai ajang bagi masyarakat untuk berkreasi di bidang seni. (rel/bj)

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top