Goro Massal Nagari Padang Sibusuk, Hasilkan Jalan Rigid 25 Meter

0



Sijunjung,-Wali Nagari Padang Sibusuk, Aprizaldi, S.Pt. bersama seluruh kepala jorong dan lebih dari 150 warga jorong Ladang Kapeh bahu membahu melaksanakan gotong royong massal pengecoran lebih dari 25 meter jalan menuju tempat pembuangan sampah di kawasan setempat, Minggu (14/06)

Dihubungi awak media via telepon selular, Aprizaldi membenarkan bahwa pihaknya bersama masyarakat telah berhasil mencor jalan rigid beton sepanjang kurang lebih 25 meter dengan lebar 4 meter dan ketebalan 12 cm.

"Sebanyak lebih dari 150 warga jorong ladang kapeh, yang sebagian besar adalah warga perumahan Griya Shaba Indah (GSI) bergotong royong dengan membawa alat berupa sekop, cangkul, getobak dorong, ember, dan alat yang diperlukan lainnya  bahu-membahu menyelesaikan cor jalan menuju pembuangan sampah itu." paparnya.

Dikatakan, kegiatan tersebut adalah lanjutan dari kegiatan pembersihan area tersebut yang dilaksanakan kemarin. "Alhamdulillah kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik dan lancar didukung oleh semua warga, termasuk ibu- ibu yang telah menyediakan air kopi, teh, minuman dan snack nya sebagai dukungan untuk kegiatan ini" ujarnya.

Sementara, tokoh masyarakat setempat, Juprinaldi Sikumbang mengatakan,  pengecoran jalan menuju tempat pembuangan sampah di jorong Ladang Kapeh Nagari Padang Sibusuk tersebut dananya merupakan  bantuan serta sumbagan pembelian material sebanyak Rp.20.000.000,- dari PT. Bukit Asam.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada pihak penyumbang dana, bapak Walinagari, semua kepala jorong dan  semua masyarakat warga GSI Ladang Kapeh atas partisipasinya dalam goro massal ini. "Kami berharap, agar semangat gontong royong dan persatuan warga perumahan GSI selalu terjalin," ulasnya. (TJP)
Tags

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top