KKA Padang Komit Bangun Kabupaten Agam

0

Padang,Canangnews-----Bulan Syawal 1440H.moment ini dimanfaatkan Kerukunan Keluarga Agam (KKA) di Kota Padang untuk merajut silahturahim melalui kegiatan Halal bi Halal, yang digelar di Aula Kantor Gubernur Sumbar, Minggu (30/6).
Kegiatan itu dihadiri langsung oleh sejumlah tokoh Kabupaten Agam dan pimpinan daerah. Diantaranya Wakil Bupati Agam Trinda Farhan Satria, Benny Warlis, Walikota Padang yang diwakili Kadis Pendidikan, Barlius.

Pembina KKA Agam Dalini Abdullah, Wakil Ketua DPRD Sumbar, Guspardi Gaus sekaligus Ketua KKA, Anggota DPRD Sumbar, Aristo Munandar, jajaran pejabat di lingkungan Pemkab Agam serta tokoh Agam lainnya yang ada di Kota Padang.
Atas terselenggaranya kegiatan tersebut, Wakil Bupati Agam Trinda Farhan Satria mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi atas kiprah KKA agam dalam memberikan pokok pikirannya untuk pembangunan Kabupaten Agam.
“Apalagi sejak tiga tahun terakhir akselerasi yang diberikan perantau Agam di Padang cukup memberikan kontribusi,” ujarnya.
Oleh sebab itu, momentum halal bi halal tidak sekedar mempererat silahturahmi namun juga ajang pemersatu pikiran.
“Saya yakin, dengan banyaknya tokoh-tokoh hebat di Kabupaten Agam baik provinsi maupun nasional, KKA Agam bisa lebih maju dan jaya lagi di masa mendatang. Tidak hanya dibidang sosial seperti ini, namun juga di bidang politik, budaya, agama, pemerintahan dan lainnya tokoh Agam banyak memberikan kontribusi bagi daerah,” ujar wabup.
Hal senada juga disampaikan Tokoh Masyarakat Agam Aristo Munandar. Ia berharap, perantau kerukunan keluarga Agam di Kota Padang bisa semakin menujukkan eksistensinya sebagai salah satu organisasi sosial yang besar.
“Apalagi dipenuhi oleh para tokoh-tokoh hebat. Inilah Agam dengan segala keberagamannya. Meskipun beragam, ia selalu kompak dan bersatu demi pembangunan daerah,” ucap Aristo.
Sementara itu, Ketua KKA Agam Kota Padang, Guspardi Gaus mengungkapkan bahwa besarnya Kerukunan Keluarga Agam di Padang tidak lepas dari komitmen dan keinginan tinggi dari seluruh anggota perantau untuk bisa memberikan kontribusi bagi daerah.
“Apalagi tokoh yang berpengaruh di dalamnya banyak. Untuk di Pemerintahan Kota Padang sendiri mulai dari wali kota dan Dandim nya orang Agam. Belum lagi di provinsi dan nasional seperti anggota DPR RI yang duduk di Dapil II saat ini banyak dari Agam,” terangnya.
Ia meyakini dengan begitu akselerasi pembangunan di Kabupaten Agam bisa dengan mudah dilakukan.
Menyikapi hal itu, Walikota Padang yang diwakili Kadis Pendidikan Barlius, menyatakan siap mendukung program-porgram pembangunan yang dilakukan semua organisasi terutama dibidang sosial.
“Salah satunya melalui iven Porprov pada 2017 kemarin, kita memberikan bantuan kepada perantau yang ikut memeriahkan dan dukungan penuh berupa support terhadap kegiatan tersebut,” ulasnya.
Sebagai putra Agam, Barlius juga siap dan bersedia memberikan pemikiran-pemikiran positif demi keberlanjutan pembangunan di Agam.”Oleh sebab itu, demi menjaga keberlanjutan pembangunan perlu sinkronisasi antara perantau dengan masyarakat di kampung,” pungkasnya. (rel/bjr)

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top