Prakarsai Posyandu Remaja, Bupati Padang Pariaman Ganjar Drg Meirizal dengan Penghargaan

0


PARITMALINTANG, CanangNews  "Saya prihatin dengan kasus HIV dan perilaku seks bebas anak-anak kita saat ini. Saya akan dukung apapun kegiatan yang dilaksanakan oleh para petugas kesehatan!"

Demikian disampaikan Bupati Padang Pariaman, Drs. H. Ali Mukhni saat menerima kunjungan drg. Meirizal yang merupakan dokter gigi teladan Padang Pariaman tahun 2016 dan 2018, di ruang kerjanya, Senin (4/2/2019).

"Saya pribadi dan pemerintah daerah, tidak ingin kasus-kasus kesehatan terjadi dan bahkan terus meningkat di daerah kita tercinta. Jangan sampai kita terus berada di peringkat tiga besar daerah yang memiliki kasus penyakit HIV dan penyakit seksual lainnya di Sumatera Barat," jelasnya.

Lebih lanjut, Bupati Ali Mukhni menyatakan apresiasi dan dukungannya  terhadap gerakan Posyandu Remaja yang digagas dan dilaksanakan secara kontinyu oleh drg. Meirizal dan tim dokter dari Puskesmas Sintuk Toboh Gadang (Sintoga), satu dari 25 puskesmas yang ada di Padang Pariaman.

Gerakan Posyandu Remaja tersebut, dimulai sejak awal tahun 2017. Berawal dari keprihatinan drg. Meirizal akan kasus HIV yang menimpa salah seorang warga Sintoga, serta beberapa kasus seks bebas yang menimpa anak-anak usia 10-18 tahun.

"Kegiatan Posyandu Remaja, kami adakan rutin satu bulan sekali di kantor Wali Nagari Sintoga, dengan mengundang anak-anak remaja, dan menjelaskan tentang bahaya serta pengaruh negatif perilaku seks bebas. Terkadang, kami jelaskan secara vulgar, supaya mereka takut melakukannya lagi," jelas dr. Meirizal setelah pertemuan dengan Bupati tersebut.

Selain mengadakan kegiatan Posyandu Remaja, tim dokter dari Puskesmas Sintoga juga rutin melakukan kunjungan ke sekolah SMP dan SMA di Kecamatan ini, untuk memberikan penyuluhan serta bimbingan kesehatan. Posyandu Remaja ini merupakan satu satunya di Sumatera Barat.

Atas prakarsa drg. Meirizal membuat program Posyandu Remaja, Bupati Padang Pariaman Ali Mukhni meganugerahi dokter gigi asal Kota Jakarta itu dengan penghargaan pada saat Apel gabungan ASN Padang Pariaman hari Senin, 11 Februari 2019 di halaman Kantor Bupati Padang Pariaman. (ZT)

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top