TSR 25 Disdalduk KB Kunjungi Mushalla Akbar, Jamaah: Alhamdulillah

0

Ketua TSR 25 Yutiardy Riva’i menyerahkan bantuan kepada Pengurus Mushalla Akbar 

2x11 Kayutanam, CanangNews Tim Safari Ramadhan (TSR) 25 Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Padang Pariaman untuk kedua kalinya mengunjungi jamaah shalat isya dan tarawih berjamaah, Senin (21/5/2018). Kali ini ke Mushalla Akbar di Korong Kampuang Jambak, Nagari Anduriang, Kecamatan 2x11 Kayutanam.   

Tim yang dipimpin Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Disdalduk KB) Drs H Yutiardy Riva’i Apt didampingi sejumlah anggota tim seperti Sekretaris Disdalduk KB Rudi Rahmad SEMM,  Kepala Bidang KB Raflis SE MM, Kepala Bidang Keluarga Sejahtera Sri Suhartati SIKom MM, Walinagari Anduriang (terpilih) Syawiruddin, Mubaligh Ustadz Erianto Tk Malin dan Wartawan CanangNews Zakirman Tanjung. 

Kedatangan TSR 25 disambut Pengurus Mushalla Akbar, Nazaruddin Khatib Sinaro, serta jamaah. Pelaksanaan shalat isya yang ditandai dengan kumandang adzan dimulai tepat waktu. Selanjutnya, pengurus mushalla membuka acara silaturrahim antara TSR 25 dengan jamaah. 

Pada kesempatan itu Yutiardy menyampaikan pesan-pesan Bupati Padang Pariaman tentang kegiatan pembangunan, baik yang sudah, sedang maupun program-program yang direncanakan. Kegiatan tersebut sangat membutuhkan dukungan dan partisipasi aktif seluruh masyarakat.  

Ketua TSR 25 Yutiardy Riva’i didampingi Sekdis Dalduk KB bersama jamaah Mushalla Akbar  

“Di antara mega-proyek yang sedang berlangsung adalah pembangunan Kawasan Terpadu Tarok City seluas 697 hektar yang berlokasi di Kecamatan 2x11 Kayutanam. Mega-proyek ini tentu menjadi kebanggan kita bersama, termasuk masyarakat Nagari Anduriang,” ujarnya.

 Yutiardy pun menginformasikan berbagai program unggulan pemkab   di bidang pelayanan publik. Antara lain Public Service Centre (PSC) 119 Padang Pariaman Tanggap Kasus Gawat Darurat, pelayanan administrasi kependudukan dan pencatatan sipil serta inovasi di bidang perizinan dengan layanan antar jemput.

Kepada para jamaah Yutiardy juga mengemukakan harapan pemkab agar selalu menjaga kerukunan hidup bermasyarakat, jaga sistem keamanan lingkungan serta senantiasa beribadah. “Kita tentu tak ingin ibadah bulan Ramadhan ini seperti pertandingan. Pada babak penyisihan pesertanya banyak, kemudian berkurang pada babak semifinal dan tinggal dua peserta pada babak final,” katanya menyebut perumpamaan.

Pada akhir kata sambutannya, Ketua TSR 25 Yutiardy menyerahkan bantuan Pemkab Padang Pariaman kepada Mushalla Akbar yang diterima Nazaruddin Khatib Sinaro. Bantuan berupa paket Al-Qur’an dan tafsir serta voucher barang kebutuhan mushalla senilai Rp5 juta. 

Jamaah Mushalla Akbar koor berucap "Alhamdulillah...." mendengar dapat bantuan Rp5 juta (foto-foto Riki Richardo, staf Disdalduk KB) 

Ketika Yutiardy menyebutkan nilai bantuan sebesar lima juta rupiah dalam bentuk barang yang dibutuhkan mushalla dan dapat diambil melalui Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah / Kantor Bupati di Parikmalintang, terdengar suara koor seluruh jamaah, "Alhamdulillah....." 

Kegiatan selanjutnya adalah tausiyah yang disampaikan Mubaligh Ustadz Erianto Tk Malin serta shalat tarawih berjamaah. (ZT)

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top