Genius Umar berdialog dengan pengungsi di Kota Palu

0


Pariaman,canangnews--- Rombongan Pemerintah Kota Pariaman, yang dipimpin oleh Walikota Pariaman, Genius Umar, kunjungi korban terdampak gempa, tsunami dan likuifaksi di tenda pengungsian yang berada di Kota Palu, Provinsi Sulawesi Tengah, Kamis (1/11).
Sebelum berangkat ke tempat pengungsian, rombongan ini diterima langsung oleh Gubernur Sulawesi Tengah di Kantor Gubernur Sulawesi Tengah.
Genius Umar yang berinteraksi dengan para pengungsi sekaligus memberikan bantuan, mengatakan kepada para pengungsi untuk ikhlas dalam menerima musibah, sekaligus untuk segera bangkit dalam menyongsong pasca bencana yang terjadi.
“Kita memaklumi, jika banyak saudara kita yang ada disini kehilangan jiwa sanak saudaranya, kehilangan harta benda yang luluh lantah diterjang tsunami dan gempa, belum lagi ratusan rumah yang tenggelam akibat likuifaksi, hal ini pastilah sangat berat, tetapi kita harus terus melangkah, untuk terus memperbaiki semua yang rusak dan menata kembali kota Palu dan kabupaten sekitar yang terdampak bencana”, tuturnya.
Ia juga menambahkan bahwa Kota Pariaman dan Sumatera Barat, dulu juga pernah mengalami bencana, dimana pada tahun 2009 yang lampau, dilanda gempa besar 7,8 SR, dan saat itu banyak bantuan yang datang, baik dari nasional, dan internasional.
“Kita juga pernah mengalami apa yang saudara kita alami disini, tetapi seiring berjalanya waktu, kami dapat bangkit, dan terus melangkah memperbaiki dan membangun apa yang telah hancur, dan alhamdulillah, saat ini kota Pariaman menjelma menjadi destinasi wisata baru yang ada di indonesia”, ungkapnya.
Genius Umar yang genap tanggal 2 November besok, baru berumur satu bulan memimpin Kota Pariaman ini, turut duduk bersama dengan para pengungsi, bersama dengan rombongan dari Pemko Pariaman yang turut serta bersama Walikota Pariaman ini.
Turut hadir dalam pemberian bantuan ini Wakil Walikota Pariaman, Mardison Mahyuddin, Wakil Ketua DPRD Kota Pariaman, Fitri Nora, Kapolres Pariaman, AKBP Andry Kurniawan, Dandim 0308 Pariaman, Letkol Arm. Heri Pujianto, Kepala Pengadilan Agama Pariaman, Helmi Yunetti, Kepala BPBD Kota Pariaman, Asrizal, Kadis Kominfo, Nazifah, Kabag Umum, Feri Ferdian, dan Kabag Kesra, Armaizal(rel)

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top