Kunjungi Pasar Pabukoan, Bupati Agam Bagikan Kupon Gratis

0


Banuhampu, CanangNews – Bupati Agam Indra Catri Dt Malako Nan Putiah punya cara sendiri dalam mewujudkan kepedulian terhadap rakyat yang dia pimpin. Tidak suka mengumbar janji, ia langsung turun ke tengah masyarakat membagikan kupon gratis senilai Rp5.000.000 untuk 50 kepala keluarga (KK) kurang mampu di Pasar Pabukoan Kubang Putiah, Kecamatan Banuhampu.

Kepada warga yang menerima, Bupati Indra Catri meminta agar menggunakan kupon tersebut untuk membeli menu pabukoan di pasar pabukoan yang telah ditentukan oleh nagari. Masing-masing kupon senilai Rp100.000.

“Dana kupon yang diberikan dipergunakan hanya untuk membeli pabukoan, bukan untuk membeli keperluan lainnya,” pinta bupati mengingatkan.

Menanggapi postingan kegiatan bupati di media sosial, seorang netizen – Abel Tasman – berkomentar:  (Indra Catri) satu-satunya bupati di Sumbar yang selalu peduli dengan rakyat kecil. Semoga sehat dan sukses, Pak. Lanjutkan untuk Sumbar ya, Pak, aamiin ya Rabbal Alamiin.

Netizen lain – Inyiak Datuak – mengomentari postingan akun Humas Agam itu begini: seteguk air lebih punya arti bagi seorang musafir di padang pasir – daripada segenggam emas – di saat mereka kehausan. Mudah-mudahan Pak Indra Catri Dt. Malako Nan Putiah selalu di hati masyarakatnya, aamiiin. (ZT)


Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top