Safari Ramadhan Momentum Efektif Menjalin Silaturrahim

0

Bupati Ali Mukhni menyampaikan informasi pembangunan di Masjid Istiqamah

V Koto Timur, CanangNews – Bupati Padang Pariaman Drs H Ali Mukhni mengunjungi Masjid Istiqamah Kolam Janiah, Nagari Kudu Gantiang Barat, Kecamatan V Koto Timur, Selasa (22/5/2018) malam.

Kunjungan ini dilakukan oleh Bupati dan rombongan dalam rangka kegiatan Safari Ramadhan, sekaligus melakukan shalat Isya, tarawih dan witir secara berjamaah.

Di hadapan sekitar 500 jamaah masjid, Bupati Ali Mukhni mengungkapkan, kegiatan Safari Ramadhan ini merupakan momentum yang efektif dalam menjalin silaturrahim serta menyampaikan informasi secara langsung kepada masyarakat, baik informasi tentang kegiatan pemerintahan dan pembangunan maupun informasi menjaga masalah keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat.

Bupati Ali Mukhni menyaksikan penyerahan paket bantuan kepada Pengurus Masjid

Bupati Ali Mukhni juga mengajak masyarakat dan jamaah yang hadir agar di bulan ramadhan ini meningkatkan ibadah dengan memupuk rasa keimanan dan  ketaqwaanterhadap Allah Subhannahu Wa Ta’ala.

Hadir bersama Bupati dalam kunjungan ini Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) H Taslim SH MM, Kadis Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran Rianto,, Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Padang Pariaman Aprinaldi MPd dan Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI Padang Pariaman Muhammad Ikhbal SE.

Pada kesempatan itu Bupati Ali Mukhni menyaksikan penyerahan bantuan Pemkab Padang Pariaman kepada Pengurus Masjid Istiqamah. Bantuan yang diserahkan Kadishub Taslim berupa paket Al-Qur’an dan tafsir serta voucher barang kebutuhan mushalla senilai Rp5 juta. (Masrudi Suryanto / ZT)

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top